DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL

KABUPATEN LIMA PULUH KOTA

Dukcapil Kab. Lima Puluh Kota Koordinasi dengan Gereja Katolik Bahas Akta Perkawinan

Admin
Sabtu, 11 Desember 2021
588 Dibaca
...

Jumat (10/12) Dukcapil Kab. Lima Puluh Kota mengadakan koordinasi dengan Gereja Katolik yang ada di Luhak Lima Puluh. Tujuan koordinasi adalah untuk sosialisasi tentang akta perkawinan kepada pasangan suami istri yang non muslim agar memiliki akta perkawinan dan tercatat di negara. 

Pastor Franco menyambut baik kedatangan Dukcapil Kab. Lima Puluh Kota "Kami sangat senang dengan adanya program ini. Kami senang bisa bekerja sama dengan Dukcapil Kab. Lima Puluh Kota. Dengan adanya kerjasama ini, tentu masyarakat Katolik akan mendapatkan hak nya dari negara. Kewajiban kami akan sosialisasi kepada masyarakat Katolik dan mempersiapkan segala hal yang dibutuhkan" tutur Pastor Franco. 

Ir. Refilza selaku Kadis Dukcapil Kab. Lima Puluh Kota menegaskan akan terus berupaya menghadirkan kebahagiaan ditengah masyarakat. Tanpa ada perbedaan Suku, Agama, Ras dan Adat. Semua berhak bahagia. (Fikri)

Berita terkait
Senin, 14 April 2025 53 Dibaca
Kamis, 19 Desember 2024 190 Dibaca
share Bagikan berita
facebook Facebook
whatsapp Whatsapp
twitter Twitter
`

Feedback